Cakar ayam asam manis

Bahan :

500 gram cakar ayam
3 siung bawang putih , di haluskan
2 sdt garam
minyak untuk menggoreng
air es untuk merendam cakar ayam yang sdh di goreng
3 sdm saus tomat
200 ml air
 2 sdt minyal goreng

Bumbu halus :

1 sdt merica
4 cm jahe
3 siung bawang putih
5 buah tomat
2 sdm gula pasir
1 1/2 sdt garam
10 buah cabai merah


Caranya :

1. Buang kulit dan kuku ayam, potong cakar ayam menjadi 2 bagian.
campur ceker ayam dengan bawang putih dan garam, diamkan 10 menit.

2. Panaskan minyak goreng denan api sedang, goreng cakar ayam hingga agak kering,angkat dan tiriskan.

3. Rendam cakar ayam goreng dlm air es selama 30 menit atau lebih sampai cakar ayam melepuh, tiriskan.

4. Panaskan 5 sdm minyak goreng, tumis bumbu yang sudah di haluskan hingga harum, masukan cakar ayam,tambahkan saus tomat dan air.masak hingga bumbu mengental dan tambahkan minyak wijen, aduk,angkat dan sajikan.

0 comments :

Post a Comment

Silahkan menikmati hidangan yang ada..

Artikel yang berkaitan: